Breaking News
Loading...
Saturday, September 21, 2013

Download Apk Installer BBM Untuk Android

BlackBerry-Messenger
Banyaknya spekulasi dan berbagai berita mengenai BBM for Android dan iOS beberapa minggu terakhir, akhirnya aplikasi chat dari BlackBerry tersebut dipastikan akan tersedia pada tanggal 21 September 2013 ini. Pernyataan resmi tersebut di keluarkan oleh pihak BlackBerry tidak berapa lama dari acara peluncuran BBM untuk Android di Jakarta, siang tadi. Sumber di blogs.blackberry.com juga mengungkapkan hal yang sama. Untuk perangkat Android (APK), BlackBerry Messenger akan tersedia pada tanggal 21 September 2013 melalui Google Play Store pada jam 07.00 pagi waktu Eastern Day Time (EDT). Kira-kira di Indonesia pukul 18.00 WIB. Sedangkan untuk pengguna iOS, BBM mulai bisa di download melalui Apple Strore pada ke esokan harinya, tanggal 22 September 2013 jam 00.01 WIB. Lalu fitur apa saja yang terdapat pada BBM FOR ALL ini?.

Fitur-fitur di BBM untuk Android dan iOS.

Melalui tulisan di blog resmi mereka, fitur-fitur yang terdapat pada BlackBerry for Android and iOS diantaranya adalah:

BBM Chat.

Fitur ini merupakan fitur standar dari BBM. Melalui BBM Chat memungkinkan kita untuk melakukan percakapan dengan teman, kerabat atau pacar, baik itu melalui smartphone Android, iPhone maupun BlackBerry. Selain memberitahukan apakah sebuah pesan telah terkirim atau dibaca, fitur BBM Chat memungkinkan kita juga untuk mengetahui apakah penerima telah merespon pesan yang telah dikirimkan. Berkirim dan bertukar file, baik itu gambar maupun foto terbaru dan melakukan voice note dapat dilakukan sekaligus disini.

Keep Your Group in The Loop.

Bisa juga di sebut BBM Group. Fitur ini memungkinkan kita untuk melakukan percakapan dengan lebih dari satu orang secara bersama-sama. Melakukan multi chat dan mengundang sebanyak 30 teman untuk melakukan percakapan bersama. Asyik kan bisa ngerumpi bareng :-) .

Post Updates and Stay in The Know.

Fitur ini memungkinkan kita untuk mengirim pesan pribadi, mengupdate status terbaru, upload foto profil terbaru dan semua akan tampil secara realtime.

Unique PIN.

Sama seperti pengguna BlackBerry, pengguna smartphone baik itu Android dan iOS akan memiliki PIN unik tersendiri untuk privasi.

Syarat Smartphone Android dan iOS untuk menjalankan BBM (BlackBerry

Messenger).

Dari sumber yang sama, untuk menjalankan BBM for Android dan iOS, gadgets atau Smartphone yang di pakai minimal bersistem operasi Ice Cream Sandwich dan Jelly Bean versi 4 atau setelahnya. Sedangkan untuk iPhone minimal menggunakan OS iOS 6 dan iOS 7. Jadi, bagi yang berniat membeli ponsel Android dan iPhone pastikan sistem operasinya telah mendukung untuk bisa menjalankan BBM. Misalnya Smartphone Android seperti  Smartfren Samsung Galaxy Note 3, Galaxy Core maupun jajaran  Smartphone Lainnya.
Itulah sedikit bocoran fitur yang nantinya akan di sematkan pada aplikasi BBM untuk Android dan iOS.

BBM untuk Android (APK) Sempat Bocor dan Bisa di Download.

Sebelum pihak BlackBerry resmi mengumumkan tanggal resmi rilis dan ketersediaan file .apk untuk di download, sempat bocor dan di yakini file .apk BBM untuk Android tersebut adalah versi resminya. File .apk BBM for Android tersebut bernama bbm_100.0.0.33.apk berukuran kurang lebih 13 MB. Saya mendapatkannya dari forum luar dan sempat mencoba menginstallnya pada Andromax U.
Ini adalah tampilannya
thumb.phpbbm androidbbm android1 bbm android2 bbm android3
Sayangnya, setelah mencoba dan menginstal di Andromax U, tampilannya loading terus seperti gambar diatas alias tidak bisa login. Beberapa sumber mengatakan memang belum bisa di gunakan. Selain karena belum resmi dirilis, kemungkinan server BBM untuk Android belum diaktifkan. Jadi, tunggu saja file .apk nya yang resmi pada tanggal 21 September nanti.

0 komentar:

Post a Comment

berkomentarlah dengan bijak

Followers

 
Toggle Footer